Cara Memilih Server Monitoring yang Tepat untuk Perusahaan

Server monitoring – Era digital telah mengubah secara besar-besaran aktivitas perusahaan yang dulunya dilakukan secara tradisional kini menjadi berbasis teknologi.

server monitoring netmonk prime

Server monitoring – Era digital telah mengubah secara besar-besaran aktivitas perusahaan yang dulunya dilakukan secara tradisional kini menjadi berbasis teknologi. Salah satu tandanya adalah segala sesuatu yang mencakup masalah bisnis dilakukan menggunakan website atau aplikasi. Penggunaan sarana ini dinilai lebih mengembangkan bisnis serta mengefektifkan segala kegiatan di dalamnya.

Keberhasilan dalam menggunakan website atau aplikasi sangat ditentukan dengan cara memilih aplikasi server monitoring yang tepat. Bagaimana tidak, server monitoring memiliki peran yang penting untuk mengoptimasi performa situs web atau aplikasi yang dimiliki perusahaan berdasarkan data historis. Jadi, memilih layanan untuk kebutuhan server tidak sekedar pengaruh iklan, tetapi harus mengetahui kebutuhan perusahaan.

server monitoring netmonk prime

Cara Memilih Server Monitoring Sesuai Kebutuhan

Memilih tool server monitoring yang tepat tidak membutuhkan tips dan trik yang rumit. Cukup perhatikan beberapa aspek yang sekiranya sangat penting agar kinerja server dapat dipantau secara optimal. 

Namun, sebelumnya kami ingin merekomendasikan kamu bacaan mengenai Manfaat Server Monitoring untuk Perusahaan, klik tautan tersebut ya. Balik lagi ke pembahasan utama, berikut merupakan cara tepat dalam memilih aplikasi server monitoring:

1. Pahami Kebutuhan Perusahaan

Cara pertama yang paling wajib dilakukan sebelum hal lain adalah mengetahui kebutuhan perusahaan. Hal ini penting karena setiap perusahaan akan memiliki kebutuhan yang berbeda satu sama lain sehingga wajar jika pilihan server monitoring-nya akan berbeda.

Sebelum memutuskannya cobalah lakukan riset secara mendalam mengenai apa saja kondisi perusahaan dan apa saja yang akan ditingkatkan. Ajukan beberapa pertanyaan di bawah ini seperti pemasangannya apakah sebagian atau pada seluruh area, bagaimana sistem yang diinginkan, waktu monitoring, hingga beberapa lingkungan seperti penyimpanan, log, dan file yang berperan penting pada server perusahaan.

Mengetahui kebutuhan perusahaan setidaknya akan membantu mereduksi beberapa layanan server monitoring yang tidak sesuai dengan kriteria. Hal ini nantinya hanya akan menyisakan beberapa produk pilihan yang kemudian bisa dibandingkan dengan lebih mudah.

2. Bagaimana Koneksinya

Setelah mengetahui kebutuhan perusahaan maka kamu sudah memiliki beberapa pilihan server monitoring. Selanjutnya kamu cukup mengetahui bagaimana koneksi yang diberikan. Hal ini penting dipertimbangkan dalam rangka memastikan dan menjamin setiap infrastruktur yang ada apakah mampu menangani berbagai persyaratan yang diajukan beserta kendalanya.

Koneksi ini akan menjadi penting jika kamu ternyata memilih penggunaan tanpa agen secara penuh. Tentu nantinya keterlibatan perusahaan akan sangat dominan dibandingkan dengan peran agen sehingga sangat penting untuk mengetahui jika koneksinya aman dan bisa dikelola sendiri.

3. Sistem Penempatan

Sistem penempatan pada sistem monitoring dapat dibagi menjadi tiga macam yaitu on-cloud, on-premise, dan hybrid yang merupakan gabungan antara keduanya. Penempatan ini memiliki peran yang begitu penting karena akan mempengaruhi waktu serta biaya yang harus dikeluarkan.

Misalnya jika kamu ingin mengeluarkan biaya rendah maka solusinya adalah on-cloud. Penempatan ini tidak menggunakan bantuan agen secara menyeluruh sehingga hanya bagian tertentu saja yang nantinya akan ditangani. Penempatan ini sangat cocok bagi kamu yang hanya mempunyai sedikit SDM serta ingin menekan anggaran.

Baca juga: 5 Cloud Server Monitoring Terbaik untuk Bisnis

Namun jika kamu menginginkan kemudahan agar tidak ribet, maka dapat menggunakan sistem on-premise. Sistem ini memang membutuhkan biaya lebih tinggi, tetapi segala sesuatu akan di-handle oleh tim secara menyeluruh. Perusahaan kamu hanya perlu memantau saja dari jauh terkait bagaimana kinerjanya.

Sistem on-promise memiliki perbedaan dari segi kontrol yang diberikan. Pada penempatan ini kontrol yang diberikan lebih besar sehingga kamu bisa tenang karena banyak hal yang ditangani oleh server monitoring khususnya saat terjadi masalah.

4. Fitur Peringatan atau Notifikasi

Masalah fitur ini kerap disepelekan saat akan mencari alat pemantauan server. Namun, sejatinya adanya fitur ini akan sangat membantu kamu dalam menyelesaikan beberapa permasalahan. Fitur notifikasi sangat dibutuhkan sebagai penanda jika terjadi laporan terutama yang memerlukan perbaikan.

Sebab output dari proses monitoring server adalah laporan. Melalui laporan inilah nantinya kamu akan dapat mengetahui bagaimana kondisi pada server, jaringan, serta perangkat kamu sehingga dapat membantu dalam mencari solusi sesegera mungkin, seperti yang dikutip dari Ninjaone.com.

5. Laporan yang Ringkas dan Menarik

Masalah laporan tentu menjadi salah satu hal utama yang harus dipertimbangkan. Bagaimana tidak, laporan ini merupakan output dari proses monitoring itu sendiri. Namun, laporan yang berisikan berlembar-lembar data yang rumit dan sulit membuat kebanyakan orang sulit menyimpulkan dan memahami maksudnya.

Kegagalan dalam membaca laporan akan menyebabkan pencarian solusi tak kunjung dilakukan. Oleh karena itu, sangat penting memilih sistem yang memberikan laporan dengan mudah, ringkas, dan menarik.

Era kecanggihan teknologi tentu akan menyulap laporan yang rumit dan sulit dibaca menjadi hal yang mudah dilakukan yakni menggunakan grafik beserta gambar yang menarik. Tentu laporan semacam inilah yang dicari oleh beberapa orang karena akan memudahkan dalam mengambil keputusan. Seperti halnya pelaporan pada produk Netmonk Prime dimana alat server monitoring-nya juga menampilkan laporan berbentuk grafis selain data detail dari perangkat.

Cara memilih server monitoring yang tepat akan sangat berarti bagi perkembangan suatu perusahaan. Memilih yang tepat diibaratkan layaknya berinvestasi untuk kemajuan dan kesuksesan perusahaan. Jadi, jangan pernah ragu untuk memilih dengan selektif demi kemajuan dan perkembangan perusahaan.

Gunakan NetMonk dan Dapatkan Konsultasi Gratis!

Konsultasi jaringan secara gratis dengan para engineer kami selama berlangganan NetMonk