4 Alasan Kenapa Network Monitoring Penting

Monitoring jaringan sangat dibutuhkan untuk mempermudah pekerjaan seorang network engineer. Ada 4 alasan kenapa monitoring jaringan itu penting.

Sekarang ini banyak perusahaan bergantung pada jaringan untuk menjalankan bisnis mereka. Jaringan tidak selalu tentang internet, tetapi juga tentang alat yang digunakan untuk mendukung menjalankan sistem operasional perusahaan seperti routers, switches, virtual servers, and wireless devices.

Setiap perusahaan memiliki keinginan untuk memberi layanan dengan ketersediaan tinggi (high availability). Bayangkan ketika jaringan mati dan tidak ada yang tahu, operasi bisnis perusahaan akan menjadi kacau dan juga dapat mengecewakan pelanggan. Sebagai tambahan, perusahaan juga dapat kehilangan produktivitas karyawan dan mengalami kerugian.

Jaringan sangat rumit dan dibutuhkan pemahaman, jadi network engineers memainkan peran penting untuk memonitor, memelihara performa jaringan dan memastikan bahwa jaringan terus berfungsi. Kerumitan jaringan, membuat network engineers membutuhkan sebuah aplikasi monitoring jaringan untuk memfasilitasi pekerjaan mereka. Monitoring jaringan adalah praktik yang sangat penting ketika Anda ingin memonitor infrastruktur jaringan di perusahaan. Anda dapat mengetahui apa yang ada di dalam jaringan seperti hidup dan mati nya perangkat jaringan dan lainnya. 

Lebih lanjutnya lagi, beberapa poin penting tentang monitoring jaringan yang wajib Anda ketahui antara lain dapat memprediksi threshold atau ambang batas, menghemat waktu, biaya, dan tenaga sehingga dapat memperlancar bisnis Anda. Tidak hanya itu saja, ada 4 alasan penting lainnya tentang monitoring jaringan dan kenapa harus diselesaikan. Simak artikelnya berikut. 

1. Mempertahankan Daya Tahan Perangkat

Data dalam perangkat milik pengguna dapat diambil menggunakan sebuah protokol, satu diantaranya adalah SNMP (Simple Network Management Protocol). Dari data-data ini, dapat diketahui permasalahan yang terjadi di jaringan. Notifikasi akan diberikan jika terjadi sesuatu yang salah dalam jaringan sebagai contohnya, ruang penyimpanan yang akan mencapai batas dan ada perangkat yang mati. Ini akan membantu network engineers memperbaiki permasalahan sebelum menjadi masalah yang besar dan menyebabkan kerugian. Dengan seperti itu jaringan bisa aman dan kinerjanya dapat terjaga.

2. Menghemat waktu dan Uang

Tanpa monitoring jaringan akan ada banyak waktu yang dihabiskan dalam penelitian, menganalisa apa yang sedang terjadi dengan jaringan sehingga biaya akan membengkak. Monitoring jaringan akan membantu network engineers untuk mengetahui dan memecahkan permasalahan jaringan secara cepat. Identifikasi jaringan dapat diselesaikan dengan cepat sehingga bisnis akan berjalan lancar dan memiliki efisiensi biaya sehingga keuntungan meningkat.

3. Penyelesaian Masalah (Troubleshooting)

Keuntungan lain adalah monitoring jaringan dapat membantu network engineers untuk mengetahui perangkat mana yang bermasalah, jadi network engineers akan menghemat waktu dalam mendiagnosa permasalahan yang ada. Network engineers akan mengetahui apa yang harus dilakukan dengan perangkatnya karena monitoring jaringan memiliki informasi akurat tentang bagian mana yang salah dan penyebabnya.

4. Membantu Membuat Perencanaan

Data dapat membantu untuk membuat perencanaan. Monitoring jaringan (network monitoring) membantu anda untuk menganalisa performa jaringan dalam real-time sehingga anda dapat merencanakan apa yang harus dilakukan ketika perangkat mendekati ambangnya. Monitoring jaringan dapat membantu untuk merencanakan setiap perubahan yang dibutuhkan dalam jaringan.

Keuntungan-keuntungan tersebut di atas pasti akan memberikan keuntungan untuk kelangsungan hidup bisnis anda. Untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal, anda harus memilih alat monitoring jaringan yang tepat. Memastikan alat monitoring jaringan yang dipilih sesuai dengan kebutuhan dapat memberikan informasi detil sehingga keuntungan monitoring jaringan dapat dirasakan oleh perusahaan sepenuhnya.

Indonesia juga memiliki alat monitoring jaringan yang dapat membantu memberikan informasi detil tentang perangkat yang digunakan oleh perusahaan anda. NetMonk adalah aplikasi monitoring jaringan yang menyajikan sebuah dashboard sederhana yang mudah dipahami. Anda dapat request demo pada halaman web kami atau klik button “coba sekarang” yang ada di bawah ini. Jika masih ada pertanyaaan lebih lanjut terkait produk maupun PoC, jangan sungkan untuk menghubungi tim marketing kami di sini.

Ditulis oleh Febi dan diterjemahkan oleh Dewi

Gunakan NetMonk dan Dapatkan Konsultasi Gratis!

Konsultasi jaringan secara gratis dengan para engineer kami selama berlangganan NetMonk